Membangun Koperasi yang Semakin Besar Bersama Anggota, Anggota Besar Bersama Koperasi: Sorotan RAT KOMIDA Tahun Buku 2023

Membangun Koperasi yang Semakin Besar Bersama Anggota, Anggota Besar Bersama Koperasi: Sorotan RAT KOMIDA Tahun Buku 2023

Cibubur-(29/2), Bertempat di Gedung Pandansari Taman Cibubur Wiladatika. Acara Rapat Anggota Tahunan (RAT) menjadi perhelatan tahunan yang dinantikan oleh seluruh anggota KOMIDA di seluruh Indonesia. Tidak hanya sebagai forum kepengurusan, RAT KOMIDA menjadi ajang silaturahim, dan pemberian berbagai penghargaan kepada anggota dan karyawan yang berprestasi dan berdedikasi. Bazar UMKM dari anggota KOMIDA yang terpilih juga ikut memeriahkan sebagai bukti bawah anggota terus tumbuh dalam peningkatan usahanya. Tahun ini KOMIDA menghadirkan semangat baru dalam mengembangkan koperasi, melalui tema “Pelayanan Prima dan Digitalisasi Koperasi sebagai Langkah KSP Mitra Dhuafa untuk Kesejahteraan Bersama”, semoga KOMIDA kian berjaya di penjuru desa Indonesia, dan dengan digitalisasi media kian dikenal hingga mendunia.

RAT KOMIDA tahun buku 2023 ini, diresmikan langsung oleh Asisten Deputi Kelembagaan dan Tata Kelola Perkoperasian Kementerian Koperasi dan UKM, Bapak Suparyono, S.H., M.M

Dalam pidatonya, Bapak Suparyono menegaskan pentingnya pembangunan koperasi yang semakin besar dan kian mensejahterakan anggota. Dengan demikian harapan  komitmen pemerintah dalam mendukung sektor koperasi sebagai motor penggerak perekonomian rakyat semakin besar, karena koperasinya semakin menghidupi anggota, seperti halnya yang tengah KOMIDA berikan saat ini. Dengan menggalang kekuatan bersama, koperasi diharapkan mampu menjadi solusi bagi masyarakat dalam menghadapi tantangan ekonomi hingga kemudian hari.

Sebagai bagian dari acara, berbagai stand produk UMKM anggota turut memeriahkan suasana. Aneka produk lokal yang ditawarkan tidak hanya memperkuat identitas kultural, tetapi juga memberikan kesempatan bagi para anggota koperasi untuk memperluas jangkauan pasar. Tak hanya itu, kehadiran dua jenis tarian, tari sintren dan topeng, menjadi penegas semangat kebersamaan dan keberagaman budaya yang menjadi kekuatan koperasi dalam membangun kearifan budaya dan ekonomi perdesaan.

Secara substansial, sidang RAT KOMIDA tahun ini merumuskan sejumlah keputusan strategis yang akan membentuk arah dan keberlanjutan koperasi kedepannya. Diantaranya adalah pengesahan Pengurus dan Pengawas periode 2024-2029.

Pengesahan perubahan pengurus dan pengawas untuk periode mendatang ini menandai langkah awal dalam estafet kepengurusan koperasi, yang diharapkan mampu memberikan energi baru dan inovasi dalam menghadapi dinamika ekonomi yang terus berubah.

Tak ketinggalan, pembahasan mengenai rencana kerja anggaran tahunan menjadi salah satu fokus utama. Hal ini mencerminkan komitmen KOMIDA dalam menjalankan kegiatan operasionalnya secara transparan dan akuntabel. Melalui pengesahan laporan pertanggungjawaban dan rencana kerja anggaran, koperasi menunjukkan komitmennya dalam menjalankan prinsip-prinsip tata kelola yang baik, dan tentunya terus mengoptimalkan pelayanan dan pelatihan yang dibutuhkan anggota, agar anggota pun kian berkembang dan meraih kesejahteran pada level yang terus membaik.

Tidak kalah penting, hal yang ditunggu-tunggu yaitu informasi pembagian besaran Sisa Hasil Usaha (SHU), pengumuman serta penghargaan karyawan terbaik dan juga pembagian hadiah umroh gratis bagi anggota-anggota dan karyawan terpilih. serangkaian penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi dari keberhasilan bersama dalam membangun KOMIDA kian berjaya, tentunya SHU menjadi hadiah bagi kerja keras dan dedikasi para anggota dalam mengembangkan koperasi.

RAT KOMIDA tahun ini bukan sekadar agenda rutin, tetapi juga momentum penting dalam membangun koperasi yang inklusif dan berdaya saing di era digital. Dengan semangat kebersamaan dan komitmen untuk terus berkembang, KOMIDA siap menjadi motor penggerak ekonomi rakyat perempuan pra-sejahtera yang berdampak positif bagi masyarakat luas.



Leave a Reply